Ramadan baru hari pertama, apakah hatimu mulai gelisah karena belum mendapat tiket kereta api untuk mudik nanti? Atau kamu masih bingung, bagaimana ya caranya beli tiket kereta api via online biar nggak kena tipu?
Di zaman yang serba canggih ini, segala transaksi untuk pembelian mudah dilakukan. Aku saja sekarang ketagihan banget belanja keperluan rumah tangga via online. Lha nggak harus keluar rumah, barang sampai rumah, pun pembayarannya bisa dilakukan saat belanjaan sudah di depan pintu. Enak banget kan?
Sama halnya kalau mau mendapatkan promo tiket kereta api terbaru, tanpa harus memesan secara langsung di tempat pun sudah bisa sekarang. Kamu yang banyak alasan ogah antre, monggo disimak ceritaku berikut.
Akhir-akhir ini, banyak lho orang-orang yang kena korban penipuan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. Penipuannya seperti apa? Mereka (korban penipuan) sudah melakukan pembayaran untuk membeli tiket kereta api, tapi tiket yang dipesan tak kunjung didapat bahkan soft copynya pun nggak di tangan. Lama-kelamaan sadar deh kalau mereka kena tipu. Nggak mau kan seperti mereka?
Belajar dari kejadian tersebut, kita jangan sampai sembarangan memesan tiket kereta api via online. Berikut aku share beberapa tips agar kita terhindar dari oknum yang tidak bertanggung jawab saat memesan tiket kereta api via online.
1. Pastikan situs resmi penjual tiket kereta api
Sebelum melakukan pemesanan, pastikan dahulu situs resmi mana yang akan kita jadikan pilihan untuk melakukan pemesanan tiket online. Karena kalau masih bingung dan belum tahu situs mana yang akan kita tuju, bisa-bisa nanti malah terjebak ke dalam penipuan penjualan. Sebaiknya kita lakukan survey kecil-kecilan dulu dan tentukan situs yang kira-kira sudah bereputasi baik atau terpercaya.
2. Kunjungi situs yang bersangkutan
Jika poin pertama sudah terselesaikan, maka langkah berikutnya adalah langsung mengunjungi situs tersebut. Lebih baik kalau kita buka situs tersebut dari laptop agar semua menu tampak lebih jelas. Tahulah ya kalau lewat HP, tulisannya imut-imut. Hihihi. Ada beberapa poin penting yang harus kita isi dari cara pemesanan tiket online ini, diantaranya tanggal keberangkatan, jumlah penumpang, stasiun asal, dan stasiun tujuan. Perhatikan betul bagian ini ya!
3. Muncul jadwal keberangkatan dan harga tiket
Setelah selesai mengisi poin-poin di atas, selanjutnya akan keluar jadwal keberangkatan kita serta harga tiket yang harus dibayar. Lanjut deh memilih kereta apa yang ingin kita naiki nanti. Klik booking untuk menyesuaikan kelas kereta yang kita pilih.
4. Muncul konfirmasi pemesanan tiket dan jumlah penumpang
Menu ini untuk memastikan apakah pemesanan yang kita lakukan sudah sepenuhnya benar. Seperti klarifikasi atau mengingatkan kembali jumlah penumpang di jenis kereta yang kita pesan. Jika pengisian sudah benar, jangan lupa centang kotak kecil yang berada di sisi kiri bagian bawah yang berisi pernyataan “dengan ini saya menyatakan”. Kemudian klik menu lanjutan di bagian paling bawah.
5. Isi data penumpang
Belum selesai sampai disitu ya, tiket kereta api yang kita pesan secara online selanjutnya harus dilengkapi dengan data penumpang. Pastikan kita mengisi semuanya termasuk alamat email, karena dari situlah nantinya mereka akan memberitahukan konfirmasi atau informasi apa saja terkait pemesanan kita. Jika belum memiliki email, buat dulu. Paling 10 menit juga jadi. Searching di Google, caranya banyak sekali. Sebagai catatan tambahan: jika kita ikut mengisi anak-anak di bagian data penumpang, karena mereka belum memiliki KTP dan nomor identitas lain bisa diisi dengan NIK yang ada di Kartu Keluarga.
6. Akan muncul informasi nama penumpang dan lokasi duduk
Jika kita merasa tempat duduk yang sudah terisi tidak sesuai dengan keinginan, kita juga bisa mengubah posisi tempat duduk dengan cara klik ubah tempat duduk.
7. Pilih metode pembayaran
Selanjutnya, akan muncul di layar cara atau metode pembayaran yang akan kita lakukan. Kemudian kita bisa langsung memilih metode pembayaran mana, bisa via ATM, Kartu Kredit, Pembayaran melalui Indomaret, dan kantor pos. Jika sudah menentukan pilihan, selanjutnya langsung bisa klik dan pilih lanjutkan.
8. Catat kode pemesanan dan batas terakhir pembayaran
Jangan lupa catat/screen shoot/foto pakai HP kode pemesanan karena ketika nantinya kita melakukan pembayaran akan diminta untuk diisi. Selain itu, jangan sampai membayar lewat batas waktu yang ditentukan ya.
9. Print out tiket pemesanan
Apabila sudah selesai, kita harus print out sendiri tiket kereta api di stasiun pada komputer yang sudah disediakan. Jangan lupa memasukkan kode pemesanan yang terdapat pada struk pembayaran. Untuk bisa melakukan print out tanpa antrian yang panjang, kita harus datang sejam lebih cepat dari jadwal keberangkatan.
10. Siap naik kereta
Saat masuk ke kereta, para petugas pasti akan meminta print out dari tiket pemesanan dan kita hanya cukup menunjukkan tiket untuk orang dewasa saja. Selesai.
Bagaimana, mudah bukan? Itulah beberapa cara pemesanan tiket kereta api secara online yang bisa kita praktikkan. Pastikan jangan ada step yang terlewatkan ya. Selamat berburu tiket kereta api secara online. Selamat berjumpa dengan keluarga di kampung halaman.
Wah ternyata gampang caranya ya mbk. Boleh nih aku praktekkin pas mudik besok. Makasih yak
BalasHapus